Petani Rotan Mengadu ke DPRD Kotim Terkait Pemasalahan Yang Dihadapi

Anggota fraksi Demokrat DPRD Kotim, SP Lumban Gaol

SAMPIT – RAKYATKALTENG – Anggota Fraksi Parati Demokrat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) SP Lumban Gaol mengatakan, dirinya belum lama ini didatangi beberapa petani rotan dan pengepul. Mereka meminta perlindungan dari pemerintah daerah terkait komoditas yang mereka usahakan tersebut.Pasalnya mereka kerap jadi incaran penegak hukum karena komoditas rotan dianggap sebagai hasil hutan.

Artinya mereka harus melengkapi berbagai dokumen, sementara rotan saat ini merupakan hasil tanaman budidaya bukan lagi sebagai hasil hutan.”Mereka mengatakan sampai saat ini perhatian pemerintah daerah untuk menaikkan jual produk rotan masih minim akibat belum jelasnya status komoditi rotan Kotim tersebut,”ujar Gaol, Jumat (4/6/2021).

Lanjutnya, masyarakat mengeluhkan karena hal itu sering digunakan oleh oknum-oknum untuk mengintimidasi pengepul rotan tentang legalitas usaha rotan tersebut.Bahkan beberapa oknum mempertanyakan legalitas tentang izin produksi hasil hutan, mereka mengatakan bahwa rotan itu adalah hasil hutan.

“Padahal dalam kenyataanya di lapangan, bahwa rotan di Kotim ini merupakan tanaman yang sudah di budidayakan,” tegasnya.

Anggota Komisi I DPRD Kotim ini juga menjelaskan, menurut para petani rotan tersebut, bahwa mereka sudah sering menyampailan keluhan ini kepada pemerintah daerah, baik ke Dinas Perdagangan, Dinas Perizinan bahkan sudah pernah menyampaikan secara lisan maupun tertulis ke DPRD dalam hal ini ke Ketua DPRD dan komisi terkait.Namun lanjut mereka, hingga saat ini tak pernah ada respon sama sekali. Sehingga mereka merasa putus asa dan mencoba membuka ruang diskusi dengan SP Lumban Gaol anggota fraksi Demokrat.

“Masyarakat dalam hal ini petani dan pelaku usaha Rotan sangat berharap agar pemerintah daerah bisa mengeluarkan satu regulasi yang menyatakan bahwa rotan di Kotim adalah produksi hasil budidaya petani rotan dan bukan hasil tanaman liar hutan,” kata Gaol. (yon)

Respon (1)

  1. Hello there! Do you know if they make any plugins to help with SEO?
    I’m trying to get my site to rank for some targeted keywords but I’m not seeing very good gains.
    If you know of any please share. Thank you! You can read similar
    art here: Blankets

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *