Kehadiran Investor Harus Mampu Dongkrak Perekonomian Masyarakat

Anggota Komisi IV DPRD Kotawaringin Timur, Modika Latifah Munawarah

SAMPIT, RAKYATKALTENG.com – Anggota DPRD Kotim Modika Latifah Munawarah mengharapkan kehadiran para investor bisa menjadi angin segar bagi wilayah investasinya, terutama dalam meningkatkan perekenomian masyarakat di Kabupaten Kotawaringin Timur.

Melimpahnya sumber daya alam (SDA) di Kabupaten Kotim, menjadikan sektor pertambangan sebagai salah satu pendapatan asli daerah (PAD) yang cukup besar. Sehingga tidak heran banyak minat perusahaan besar swasta (PBS) hadir menjadi investor di Kabupaten Kotim.

“Terutama pada peningkatan perekonomian masyarakat, membuka lapangan kerja dan juga membantu meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM),”ujarnya, Senin (28/3/2023).

Politikus PDIP itu menyampaikan bahwa pihaknya akan terus bersinergi dan berkomitmen terhadap eksekutif dalam melakukan pengawasan terhadap para investor tersebut.

“Kami siap membantu eksekutif dalam melakukan pengawasan terhadap mereka, karena dengan adanya eksploitasi, semata-mata untuk kepentingan masyarakat dan meningkatkan perekonomian. Sehingga masyarakat lokal bisa sejahtera,”ujarnya. (AD)